- Back to Home »
- Tips and Trick »
- Tips membedakan Bakso mengandung daging Babi atau tidak
Posted by : Ako Solekhudin
Tuesday, 18 December 2012
1.Cermati Aroma
Aroma
daging yang dihasilkan oleh sapi dan babi tentu berbeda. Setelah bakso
daging babi direbus di dalam panci, biasanya akan tercium aroma khas
daging babi yang lebih amis dibandingkan aroma daging sapi. Untuk itu
anda sebaiknya waspada jika aroma bakso yang akan anda konsumsi tidak
seperti aroma daging sapi kebanyakan
2. Cermati Teksturnya
Daging
babi celeng memiliki tekstur lebih kasar. Jika dijadikan bakso, maka
akan mudah pecah bila ditusuk sendok. Jika Anda memakan bakso yang sudah
terlihat seperti itu, maka lebih baik berhenti memakannya. Bisa saja
bakso tersebut memang dicampuri dengan daging babi.
3. Cermati Rasanya
Jika
bakso tersebut sudah tercampur degan daging babi, maka rasanya pun
sedikit berbeda. Bakso tersebut, saat dikonsumsi akan terasa lebih
gurih. Namun, ada juga pedagang bakso yang licik dengan menambahkan
bawang putih untuk menghilangkan ciri khas bau daging babi tersebut
4. Cermati Harganya
Anda
patut mencurigai harga bakso yang dijual murah di pasaran. Bakso
oplosan yang dijual pasaran itu bisa saja mengandung babi karena dijual
murah. Bakso oplosan biasanya dijual seharga Rp. 300 hingga Rp. 1.500
per butir, sesuai ukuran. Sedangkan, bakso sapi ukuran terkecil biasanya
dijual dengan harga Rp. 1000 per butir. Agar tidak tertipu bakso
tersebut mengandung babi atau tidak, alangkah baiknya membeli bakso yang
sudah dikemas saja dan terdapat tulisan halalnya.
SUMBER
Ako Solekhudin. Powered by Blogger.